Cromboloni Viral Hadir di Mataram

0

Mataram (Suara NTB) – Di akhir 2023 lalu, makanan jenis pastry ini viral di kalangan anak-anak muda. Bahkan, pembeli rela mengantre panjang demi cromboloni. Hingga memasuki 2024 ini, cromboloni masih diminati. Bagaimana kesan orang yang sudah mencicipinya?

Untuk diketahui, cromboloni pertama kali ditemukan oleh Chef Scott Cioe dari Lafayette Grand Cafe & Bakery pada 2022. Di Indonesia, cromboloni mulai diminati setelah disajikan oleh toko kue Monsiuer Spoon di Jakarta. Belakangan, banyak penjual kue yang tergiur sukses tersebut, lalu membuat dan menjual produk serupa.

Dari Jakarta, reputasi cromboloni menyebar ke daerah-daerah lain. Toko-toko kue di berbagai daerah pun sigap menangkap peluang ini. Mereka membuat cromboloni versi mereka dan penjualannya laris manis. Tak jarang, comboloni yang mereka jual, langsung ludes di kesempatan pertama.

Setelah viral dan menjadi sensasi secara nasional, cromboloni pun kini sudah hadir di Mataram, NTB. Beberapa toko kue dan roti di NTB telah mulai menyediakan cromboloni sebagai sajian utama mereka. Seperti diduga, cromboloni yang mereka jual memang laris manis.

Di NTB, salah satu toko kue yang paling tersohor dengan menu cromboloninya adalah Zaheer Kitchen di Jalan Adisucipto, Ampenan, Kota Mataram. Zaheer Kitchen menyajikan segala jenis dessert. Pemilik usaha ini mengambil peluang dengan menyediakan cromboloni yang sedang viral tersebut, Ada berbagai rasa dari cromboloni yang sedang viral disediakan di Zaheer Kitchen. Di Zaheer Kitchen, cromboloni dijual dengan sistem Pre-Order. Jadi, untuk memesannya, membutuhkan waktu beberapa hari sesuai jadwal yang ditentukan. Kini, warga NTB pun tidak perlu jauh jauh berkunjung ke Jakarta untuk merasakan cromboloni. (rin)