Polda NTB Ajak Media Jadi Mitra Lawan Hoaks

0
Artanto (Suara NTB/ars)

Mataram (Suara NTB) – Polda NTB menaruh harapan besar kepada media agar membantu menciptakan situasi kondusif jelang Pilkada serentak. Media didorong menjadi instrumen menghadirkan berita yang memegang kaidah kode etik jurnalistik. Sebab dengan  begitu, akan mampu melawan hoaks.

 ‘’Media lah yang punya kemampuan untuk melawan hoaks. Untuk itu, besar harapan kita agar media memberikan informasi informasi yang benar saat Pilkada nanti,’’ kata Kabid Humas Polda NTB Polda NTB, Kombes Pol. Artanto, SIK.,M.Si saat berkunjung ke Redaksi Harian Suara NTB, Jumat, 10 Januari 2020.

Dalam kunjungannya yang didampingi Kabid Humas didampingi Kasubbid Penmas Kompol I Putu Suarbawa, diterima Penanggung Jawab Suara NTB H. Agus Talino dan Redpel Raka Akriyani.

Maksud kunjungannya itu, dijelaskan Kabid Humas, dilatari kesamaan misi menangkal informasi bohong yang dapat menyesatkan masyarakat, khususnya saat Pilkada mendatang. Agenda demokrasi yang selalu dibumbui lalu lintas informasi hoaks hingga mengandung propaganda.

Pemberitaan media yang bertanggung jawab dan patuh pada kode etik, diyakininya bisa meluruskan kabar tidak benar dari berbagai sumber dan saluran informasi. Ia percaya, media di NTB dapat menangkal itu. Karena sudah menjadi jamak di musim Pilkada, ada saja oknum yang sengaja menghembuskan kabar bohong untuk tujuan saling menjatuhkan.

Guna mengkomunikasikan ini, pihaknya pun menyempatkan untuk bersilaturahmi ke Redaksi Harian Suara NTB. ‘’Saya harus jalin komunikasi dengan rekan rekan Pemred dan wartawan, supaya komunikasi kita berjalan lancar menjelang hadapi Pilkada nanti,’’ ujarnya.

Mantan Kabag Binops Roops Polda Jawa Tengah ini akan menyusun pola dan terobosan dalam menjalin komunikasi dengan media.  Namun sebagai orang baru, ia merasa  perlu mendapat masukan dari unsur media tentang situasi kamtibmas dalam sudut pandang pers. (ars)