Rute Transportasi Laut Lembar-Surabaya Segera Dibuka

0

Mataram (suarantb.com) – Sekarang ada alternatif pilihan transportasi penghubung Pulau Jawa dan Pulau Lombok setelah rute tol laut Surabaya-Lembar dibuka. Tak hanya menggunakan pesawat atau bus, untuk bisa langsung ke Surabaya dari Lombok dan saat ini ada KMP Legundi yang siap melayani rute ini.

Transportasi laut ini bisa menjadi alternatif bagi yang ingin melakukan perjalanan Lembar-Surabaya dan sebaliknya. Dengan tarif yang jauh lebih murah dibanding transportasi udara maupun darat. Karena tarif yang dikenakan untuk penumpang dewasa hanya Rp 72 ribu dan anak-anak Rp 47 ribu. Dan ada tarif berbeda untuk kendaraan, tergantung dari golongannya.

Keberadaan kapal penyeberangan langsung ini, menurut Kepala Dinas Perhubungan, Komunikasi dan Informatika (Dishubkominfo) NTB, Lalu Bayu Windya memiliki banyak keuntungan.

“Kalau pakai kapal ini kan menekan ongkos perjalanan. Hemat onderdil kendaraan juga, jalan raya lebih awet dan tentunya mengurangi kemacetan. Ini juga rute pertama yang ada untuk Lembar-Tanjung Perak,” ujarnya.

Fasilitas yang tersedia bagi penumpang kapal ini juga cukup lengkap. Ada fasilitas tempat tidur, kamar mandi, hingga kantin. Selain itu, bisa memuat ratusan penumpang dan sekitar 400 kendaraan. “Lama perjalanan dari Lombok ke Surabaya itu sekitar 16 jam. Itu kan lebih cepat dari bus,” ucapnya. Untuk saat ini, dijelaskan Bayu kapal penyeberangan ini masih disubsidi oleh pemerintah pusat. Subsidi akan dihentikan setelah pembiayaan operasional kapal ini bisa mandiri.

KMP Legundi ini akan mulai mengangkut penumpang pada Kamis, 1 Desember 2016. Kapal akan berangkat dari Tanjung Perak pukul 20.00 WITA dan sampai Lembar pukul 16.00 WITA. Selanjutnya akan melakukan perjalanan dari Lembar ke Tanjung Perak, Sabtu, 3 Desember 2016 pukul 16.00 WITA.

Perlu diketahui, kapal ini tidak beroperasi setiap hari. Hanya pada hari Senin dan Kamis untuk rute Tanjung Perak-Lembar. Sedangkan untuk Lembar-Tanjung Perak tersedia pada hari Rabu dan Sabtu. Dengan jaminan perjalanan langsung ke dua pelabuhan tersebut atau tanpa singgah di pelabuhan lain, seperti pelabuhan Padangbai di Bali atau Ketapang di Banyuwangi. (ros)