2.130 Personel Gabungan Disiapkan Jelang Gelaran WSBK

0

Mataram (Suara NTB) – Sebanyak 2.130 personel gabungan terdiri 1.170 personel dari Polda NTB, 568 personel dari Polres jajaran di Pulau Lombok, 100 personel TNI. Selain itu Polda NTB juga meminta tambahan personel dari Mabes Polri sebanyak 292 orang personel untuk memastikan gelaran WSBK berjalan aman dan lancar.

“Ribuan personel tersebut selain kita libatkan untuk proses pengamanan gelaran WSBK, tetapi penyiapan personel juga sebagai operasi imbangan G20 Indonesia di Bali,” ungkap Karo Operasi Kombes Pol Abu Bakar Tertusi,” Kamis, 15 September 2022. Tujuannya untuk memberikan rasa akan dan nyaman kepada para penonton sekaligus memberikan citra baik Indonesia di mata dunia.

Selain penyiapan personel lanjutnya, Polda NTB juga mulai memetakan potensi rawan gangguan keamanan. Terutama kaitannya dengan persoalan klaim lahan yang berada di lokasi sirkuit Mandalika. Bahkan hasil kordinasi terakhir, justru klaim tanah meningkat dari awalnya 17 kasus bertambah menjadi 200 kasus klaim tanah.

“Klaim lahan cenderung bertambah jelang WSBK makanya kita beri atensi khusus karena yang dikhawatirkan akan menimbulkan gangguan,” sebutnya. Seraya menyebutkan, persoalan hewan liar dan tamu tanpa tiket juga menjadi potensi gangguan lainnya pada saat gelaran WSBK. Berkaca dari tahun sebelumnya, banyak masyarakat sekitar lokasi yang masuk tanpa memiliki tiket. Sehingga memicu terjadinya hal yang tidak diinginkan di lapangan.

Termasuk juga drone yang berterbangan di lokasi lintasan juga akan ditertibkan. “Gangguan yang kiranya akan terjadi sudah kita petakan dan kordinasi lanjutan juga terus kita lakukan agar gelaran WSBK bisa sukses,” tandasnya. Sementara itu Kabaharkam Mabes Polri Komjen Pol Arief Sulistyanto yang menerima pemaparan tersebut mengaku siap membantu.

Termasuk back up personel dari Mabes Polri juga mulai disiapkan untuk mensukseskan gelaran tersebut. Tentu peran serta masyarakat juga sangat diharapkan supaya gelaran event tersebut bisa sukses seperti tahun sebelumnya. Dirinya juta meminta jajaran Polda NTB untuk memaksimalkan pengamanan dari potensi gangguan yang muncul nantinya. “Kita tetap akan membantu termasuk BKO yang diminta juga akan segera kita Penuhi. Sehingga gelaran WSBK tahun 2022 bisa berjalan sukses dan lancar,” tandasnya. (ils)