Pemprov NTB Diminta Serius Tangani Kekeringan

0

Mataram (suarantb.com) – Bencana kekeringan yang terjadi tiap tahun sangat berpengaruh terhadap kualitas hidup masyarakat. Untuk itu, Pemprov NTB melalui SKPD terkait harus serius menangani masalah kekeringan ini. Bukan hanya dengan solusi jangka pendek, solusi jangka panjang juga harus segera diprogramkan.

Hal tersebut disampaikan anggota Komisi I DPRD NTB, H. L. Darma Setiawan, SH kepada suarantb.com, Selasa, 13 September 2016 di kantor DPRD NTB. Menurutnya, darurat kekeringan yang terjadi di beberapa daerah di NTB tersebut sudah sangat meresahkan. Pemerintah daerah sudah sepantasnya berada di tengah-tengah masyarakat untuk memberikan kontribusi nyata dengan segera menemukan solusi menanggulangi kondisi tersebut. “Kan bisa mengalihkan mata air menuju titik-titik rawan kekeringan,” terangnya.

Selain melakukan upaya jangka pendek, terobosan jangka panjang untuk menangani kekeringan tersebut. Politisi Partai Golkar ini pemerintah daerah melalui Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) harus segera mengusahakan program pemerataan pengairan. Hal tersebut sebagai bukti bahwa pemerintah selalu hadir pada semua sisi dan kondisi yang dialami masyarakatnya.

“Harus segera mencari solusi jangka panjang. Karena terus berulang kan ini. Ya orang-orang perairan yang lebih tahu masalah ini. Harus serius ini,”pintanya.

Darma menilai, selama ini Pemda masih sebatas memikirkan upaya jangka pendek dan melupakan betapa pentingnya upaya penanggulangan jangka panjang.

Sebelumnya Kepala BPBD NTB, Ir. Mohammad Rum, MT mengatakan selama ini pemerintah kabupaten/kota masih belum terlalu peduli dengan masalah kekeringan karena sifatnya yang musiman. Padahal, hal itu berdampak besar bagi masyarakat.

Ia juga menyampaikan, sejauh ini ada empat Kabupaten yang tengah dilanda darurat kekeringan. Di antaranya adalah Kabupaten Bima, Lombok Timur, Lombok Tengah dan Lombok Utara. Sementara untuk daerah lainnya, masih dalam kondisi siaga kekeringan. (ast)