Gubernur NTB Tanggapi Komentar Menpora soal MotoGP

0
Zulkieflimansyah (Suara NTB/ist)

Mataram (Suara NTB) – Gubernur NTB, Dr. H. Zulkieflimansyah, SE. M.Sc menanggapi santai pernyataan Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Zainudin Amali terkait gelaran MotoGP di NTB yang sempat santer beredar di beberapa media. Menurut gubernur, itu disebut sebagai candaan politis yang tidak perlu diperpanjang.

‘’Kita maknai positif saja. Ini jadi membuat semangat kita untuk tidak main-main,’’ ujar gubernur yang akrab disapa Dr. Zul, ketika dikonfirmasi, Selasa (5/11) di Mataram. Pernyataan Menpora itu sendiri dinilai gubernur sebagai penyemangat bagi pemerintah dan seluruh masyarakat NTB untuk menunjukkan keseriusan dalam melakukan pembangunan. Termasuk di KEK Mandalika terkait penyelenggaraan MotoGP.

Ditegaskan Dr. Zul, berdasarkan laporan yang diterimanya saat ini proses penyiapan gelaran MotoGP di NTB hampir mencapai 100 persen. Hal itu ditandai dengan kedatangan pihak Dorna Sports sebagai pihak penyelenggara. ‘’Saya yakin MotoGP tetap akan di Mandalika. Kadang-kadang selorohnya (Menpora) itu yang ditangkap media,’’ujarnya.

Menurut Dr. Zul, Pemprov NTB dan ITDC tentu tidak pernah bercanda terkait penyelenggaraan balap motor internasional tersebut. Walaupun begitu, jika seluruh pihak terkait tidak menunjukkan semangat, maka pemindahan diakui bisa saja dilakukan. ‘’Kalau kita betul-betul tidak siap. Betul-betul bukan hanya Indonesia, penyelenggara juga tidak akan mau menjadi event orgenaizer di tempat yang tidak menyenangkan buat mereka,’’ ujar Dr. Zul.

Namun, ditegaskan kembali oleh gubernur bahwa NTB telah siap menjadi tuan rumah yang baik untuk gelaran balap motor internasional yang tiketnya akan segera dijual tersebut. ‘’Saya yakin Lombok, Mandalika, NTB siap menjadi tuan rumah yang baik,’’ tegasnya.

Sebelumnya Komisaris ITDC, Drs. H. L. Gita Ariadi, M.Si juga menegaskan bahwa pernyataan Menpora terkait gelaran MotoGP di NTB tidak disertadi data dan didasarkan pada informasi yang terbatas. Pernyataan dari menteri yang baru menjabat itu sendiri disebut cukup melukai perasaan dan harapan dari daerah lain.

Menurut Kepala Dinas Penanaman Modal dan Perizinan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) NTB tersebut jaminan soal pelaksanaan MotoGP 2021 di Sirkuit Mandalika telah ditujukan oleh Dorna Sports sendiri. Selain itu Presiden RI, Joko Widodo, juga menunjukkan semangat yagn sama dengan melakukan kunjungan beberapa kali untuk meninjau langsung KEK Mandalika. (bay)