Harum Resmi Ditetapkan sebagai Walikota dan Wakil Walikota Mataram Terpilih

0
Ketua KPU Kota Mataram, Muhammad Husni Abidin menyerahkan berita acara rapat pleno terbuka penetapan Paslon Walikota/Wakil Walikota Mataram terpilih, Mohan Roliskana-TGH Mujiburahman. (Suara NTB/ist) 

Mataram (Suara NTB) – Pasangan calon Walikota/Wakil Walikota Mataram nomor urut 1 H. Mohan Roliskana-TGH Mujiburahman (Harum) resmi ditetapkan KPU sebagai paslon Walikota/Wakil Walikota terpilih hasil Pilkada serentak Kota Mataram tahun 2020 dalam rapat pleno terbuka KPU Kota Mataram Jumat, 22 Januari 2021.

Rapat pleno terbuka penetapan pasangan calon Walikota/Wakil Walikota Mataram tahun 2020 dapat dilaksanakan setelah dipastikan tidak ada sengketa Perselisihan Hasil Pemilu (PHP) di Mahkamah Konstitusi (MK). Karena itulah menjadi dasar KPU bisa melaksanakan rapat pleno penetapan pasangan calon terpilih.

“Penetapan Paslon terpilih dilakukan paling lama 3 hari setelah MK mengeluarkan BRPK. KPU telah menerima surat pemberitahuan resmi dari MK, prihal keterangan PHP yang diregistrasi di MK beserta lampirannya. Bahwa hasil Pilkada Kota Mataram tidak ada gugatan PHP. Selanjutnya KPU RI telah menindaklanjuti surat tersebut prihal penetapan Paslon terpilih,” ujar Ketua KPU Kota Mataram, Muhammad Husni Abidin.

Pasangan Harum ditetapkan sebagai Paslon Walikota/Wakil Walikota terpilih hasil Pilkada Kota Mataram 2020 karena berhasil keluar sebagai peraih suara terbanyak yakni dengan perolehan suara sebesar 76.695 suara sah atau 38,6 persen dari total jumlah suara sah.

“Berdasarkan hasil pemilihan walikota/wakil walikota Mataram tahun 2020 yang dilaksanakan pada tanggal 9 Desember dan telah kita tetap perolehan hasil empat Paslon peserta pilkada. Pasangan Mohan-Mujib, memperoleh suara sah terbanyak, 76,695 suara sah, 38,6 persen,” sebut Husni saat memimpin rapat pleno terbuka.

Husni kemudian membacakan berita acara rapat pleno terbuka penetapan paslon Walikota/Wakil Walikota Mataram terpilih seusai PKPU 19 tahun 2020, pasal 53 KPU kabupaten/kota menetapkan Palson terpilih dalam rapat pleno terbuka. “Berita acara pada hari ini Jumat tanggal 22 Januari tahun 2021 di Mataram, KPU melaksanakan rapat pleno terbuka penetapan Paslon terpilih. Satu menetapkan Paslon Walikota/Wakil Walikota Mataram, nomor 1 Mohan Roliskana dan Mujiburahman sebagai Palson Walikota/Wakil Walikota terpilih hasil Pilkada Kota Mataram 2020,” ucap Husni.

Berita acara rapat pleno terbuka penetapan Paslon terpilih Walikota/Wakil Walikota Mataram tahun 2020 kemudian akan diserahkan kepada pasangan calon, Ketua DPRD, partai politik atau gabungan partai politik pengusung, KPU RI melalui KPU Provinsi dan Bawaslu Kota Mataram.

“Dengan berkah dukung semua pihak pilkada Mataram bisa berjalan dengan lancar dan aman.  Sehingga bisa kita gelar rapat pleno terbuka hari ini, dan dimana hasil rapat pleno dituangkan dalam berita acara kemudian didampaikan kepada DPRD kota Mataram, parpol dan KPU dan Bawaslu dan Paslon,” pungkasnya. (ndi)