Distan Distribusikan Bantuan Benih Ribuan Ton ke Petani

0
Syirajuddin. (Suara NTB/ist)

Sumbawa Besar (Suara NTB) – Dinas Pertanian Sumbawa mendistribusikan 1300 ton bantuan benih padi inhibrida ke kelompok tani. Ditargetkan proses distribusi rampung pada 10 Desember 2020.

Demikian disampaikan Kepala Dinas Pertanian Sumbawa, Ir. Syirajuddin kepada Suara NTB, Kamis, 3 Desember 2020. Dari 1.300 ton bantuan bibit padi yang bersumber dari anggaran APBN dan APBD Provinsi, tersisa 200 ton yang masih dalam proses pendistribusian. “Sebagian besar sudah sampai ke petani. Sisanya itu sekarang dalam proses droping ke kelompok tani,” terangnya.

Bantuan benih ini untuk memenuhi kebutuhan bibit petani pada luasan areal dari rencana 52.230 hektar. Setiap hektarnya mendapatkan bantuan 25 kilogram benih. Untuk masa tanam Oktober 2020 – Maret 2021. (arn)