Dipulangkan Akhir Pekan Ini, Jenazah PMI Asal Tempos yang Meninggal di Korsel

0
M. Yamil

Giri Menang (Suara NTB) – Pihak keluarga Indra Jaya (31) PMI asal Dusun Tempos Karang Baret Desa Tempos kecamatan Gerung Lombok Barat (Lobar) yang meninggal dunia diduga akibat kecelakaan kerja di Korea Selatan (Korsel) hari Minggu, 6 Juni 2021, mendapatkan kabar bahwa jenazah Indra akan segera dipulangkan. Kepastian itu diperoleh setelah adanya screenshoot tiket pesawat atas nama jenazah yang diterima oleh pihak keluarga, bahwa jenazah akan dipulangkan hari Sabtu, 12 Juni 2021.

Rudi Muslim adik kandung dari korban mengaku menerima kiriman screen shoot tiket dari pihak Korsel. Rudi Muslim berharap agar pemerintah segera memulangkan jenazah kakaknya, karena pihak keluarga menunggu kepulangan jenazah kakaknya. Pihak keluarga juga berharap  semua hak kakaknya terpenuhi sesuai dengan hak-haknya, seperti gaji dan asuransi.

Sementara itu, Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) Lobar M. Yamil mengatakan, pihaknya mendapatkan informasi dari BP2MI bahwa jenazah  direncanakan akan dipulangkan hari Sabtu. “Direncanakan akan dipulangkan hari Sabtu. Saat ini kami sedang menunggu berita resmi dari KBRI Seoul,”jelasnya.

Mengenai hak-hak dari korban tambah Kepala Bidang Penempatan Perluasan Kesempatan Kerja dan Transmigrasi pada Disnakertrans, Masri Junihardy mengatakan semua hak-hak korban akan diurus oleh BP2MI, seperti gaji atau asuransi Jasa Raharja. “Jadi kami tidak diam, soal pembayaran gaji, asuransi jasa Raharja, nanti itu ada tim dari BP2MI akan mengkoordinir yang di Korea Selatan,” imbuh dia.

Ia mendapatkan kepulangan jenazah hari Sabtu, namun pihak dinas belum berani mengkonfirmasi ke pihak keluarga, karena masih menunggu kepastian dari pihak Kementerian Luar Negeri, KBRI di Seoul dan BP2MI.  (her)