Aksi Demand Reduction Serentak di BNNP Seluruh Wilayah Indonesia

0
Kemeriahan Warga di Arena Car Free Day
Mataram – Aksi  menangkal ancaman narkoba tidak hanya cukup dengan menumpas para penjahatnya, namun perlu juga mengedukasi segenap lapisan masyarakat agar peduli bahwa ancaman itu benar-benar telah berada sejengkal di depan mata. Dengan kepedulian yang besar, tentu muncul kesadaran kolektif untuk melakukan aksi nyata sesuai dengan peran dan potensinya masing-masing.
Badan Narkotika Nasional (BNN) menegaskan, bahwa jelas sekali masalah narkoba harus dituntaskan dengan dua pendekatan utama, yaitu mengurangi permintaan (demand reduction) dengan cara prevensi, dan menekan pasokan (supply reduction) dengan cara perang besar-besaran menghabisi para bandar dan juga pengedar.
Bicara soal demand reduction maka hari ini, Minggu, 5 Februari 2017 BNN Provinsi NTB melakukan aksi yang serentak di seluruh wilayah tanah air memanfaatkan ruang publik seperti moment Car Free Day (CFD) di Jalan Udayana Kota Mataram, di rangkai oleh hiburan tarian zkir zaman oleh siswa SMUN 6 Mataram serta membuka layanan pojok konseling terbuka mengenai bahaya narkoba.
Dalam kesempatan inilah, negara hadir melalui BNN baik yang berada di level provinsi ataupun di kabupaten/kota untuk terjun di tengah masyarakat memberikan pemahaman tentang pentingnya hidup sehat anti narkoba.
Mengapa hal ini penting? karena kegiatan CFD strategis, di mana ratusan bahkan ribuan orang berlalu lalang. Pada kesempatan seperti ini, sosialisasi akan bisa dilakukan dengan cukup efektif. Bisa dilakukan dengan pameran atau eksibisi, bisa juga dengan mengkreasi sebuah pergelaran mini yang bisa menarik minat orang untuk hadir melihat, atau bisa bisa berada di atas panggung dan mengorasikan sprit anti narkoba pada khalayak yang sedang melakukan aktivitas baik olahraga atau rileks menikmati udara pagi.
Pada intinya, kegiatan seperti inilah bisa menjadi momentum untuk memaksimalkan peran serta masyarakat, terutama para duta – duta BNN atau simpatisan BNN untuk mengekspresikan dirinya dalam hal positif dan membuat suara kampanye penyadaran publik akan bahaya narkoba makin menggema.
Inilah spirit yang harus dilakukan bukan hanya musiman, tapi harus berkelanjutan, karena ini menjadi ajang yang sangat tepat untuk lebih dekat dengan masyarakat demi menyelamatkan generasi produktif agar bangsa dan negara ini tetap kuat. (r/*).