Unram Terima Kunjungan ”Benchmark” Untidar

Mataram (Suara NTB) – Senat Universitas Mataram (Unram) menerima kunjungan benchmarking senat Universitas Tidar (Untidar) di Ruang Sidang Rektor, Rektorat Unram pada Rabu, 15 November 2023. Kunjungan tersebut dilakukan dalam rangka membahas tentang tata kelola organisasi Senat Universitas pada Perguruan tinggi BLU, diskusi pengelolaan Perguruan Tinggi, kerja sama Tri Dharma Perguruan Tinggi, serta pelaksanaan Program MBKM.

Wakil Rektor Bidang Umum dan Keuangan Unram, Prof. Dr. Sukardi, M.Pd. dan Ketua Senat Unram, Prof. Dr. Agil Al Idrus, M.Si., menyambut hangat kedatangan rombongan Untidar. Prof. Sukardi mengatakan semoga dengan kunjungan ini bisa ditindaklanjuti dengan kerja sama yang tentunya akan disambut baik oleh Unram.

Dalam kesempatan tersebut, Prof. Sukardi mengatakan saat ini dalam rilis terbaru Asia University Rankings (AUR) 2024 Unram termasuk dalam 9 Perguruan Tinggi Terbaik di luar Pulau Jawa. Peringkat ke-15 dari Perguruan Tinggi Negeri di seluruh Indonesia dan peringkat nomor 2 Perguruan Tinggi dari kawasan Indonesia Timur.

“Tentu capaian-capaian Unram tersebut adalah buah dari kebaikan dan kontribusi dari seluruh civitas akademika Unram yang terus berjuang dengan semangat dan memacu kami untuk meningkatkan kualitas dan menjadi lebih baik,” tutur Prof. Sukardi.

Di samping itu, saat ini Rektor Unram sedang fokus untuk menuju World Class University, sehingga akan mengejar dan memperbanyak kelas-kelas internasional dan memperbanyak mahasiswa asing. Usaha tersebut akan terus ditingkatkan agar dapat mewujudkan Unram sebagai World Class University.

Prof. Agil selaku Ketua Senat Unram menambahkan senat Unram terdiri dari 7 komisi, yakni Komisi Pendidikan, Komisi Penelitian, Komisi Pengabdian, Komisi Penjaminan Mutu, Komisi Etika, Komisi Kerja Sama, dan terakhir Komisi Perencanaan dan Tata Kelola. Hingga saat ini total jumlah anggota senat adalah sebanyak 61 orang.

Rombongan Untidar yang dipimpin langsung oleh Rektor Untidar, Prof. Dr. Sugiyarto, M.Si., mengutarakan ucapan terima kasih kepada Unram yang telah menerima kunjungan dari Untidar. Di mana dalam kunjungan ini, Untidar hadir dengan 2 kelompok, yakni kelompok senat Untidar dan kelompok tim transformasi ke BLU.

Adapun alasan kunjungan ini adalah untuk bisa mengadaptasi hal-hal positif dari Unram untuk diaplikasikan ke Untidar.

“Secara keseluruhan intinya kami datang ke Unram untuk yakin bisa mendapatkan berkah dari silaturahim ini dan pasti ada kebaikan-kebaikan yang tercurahkan pada kami semua. Kami juga ingin mempelajari bagaimana manajemen di bidang kesenatan, bagaimana pengelolaan BLU yang baik, seperti di Unram meskipun di luar Pulau Jawa sudah kelihatan secara nasional bahkan ke level internasional,” ucap Prof. Sugiyarto.

Adapun rombongan Untidar yang hadir terdiri dari Rektor; Wakil Rektor II; Sekertaris Senat; Dekan Fakultas Teknik, Dekan Fakultas Ekonomi, Dekan Fakultas Pertanian, Dekan FKIP; Anggotan Senat Unsur Guru Besar dari FKIP; Anggota Senat Unsur Wakil Dosen; Kepala LPPM; dan Sekertaris LPPM. (ron)







Digital Interaktif.

Edisi 1 Januari 1970

Dikbud Ingatkan Guru ASN dan PPPK Tidak Berpolitik Praktis

0
Mataram (Suara NTB) - Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dikbud) Provinsi NTB Dr. H. Aidy Furqan, M.Pd., mengingatkan guru yang berstatus Aparatur Sipil Negara...

Latest Posts

Dikbud Ingatkan Guru ASN dan PPPK Tidak Berpolitik Praktis

Mataram (Suara NTB) - Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan...

PON Aceh Sumut, 254 Atlet Siap Berikan Prestasi Terbaik bagi NTB di 41Cabor

Mataram (Suara NTB) - NTB akan mengikuti 192 nomor...

Gunakan BTT Intervensi Harga

PROVINSI NTB menjadi salah satu dari sepuluh provinsi dengan...

Pendakian Rinjani akan Dibuka hingga 31 Desember 2023

Mataram (Suara NTB) - Aktivitas pendakian Rinjani masih tetap...