Hasilkan Pilpres Berkualitas, TGB Ingatkan Aparatur Negara untuk Jaga Netralitas

Mataram (Suara NTB) – Wakil Ketua Koordinator Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar-Mahfud, TGB HM Zainul Majdi ikut angkat bicara agar aparatur negara tetap menjaga netralitas pada Pilpres 2024 mendatang untuk mengahasilkan pemilu yang berkualitas dan demokratis.

“Pesan Presiden Joko Widodo dan Kapolri agar jajaran pemerintahan, termasuk kepala daerah, kepolisian, serta perangkat negara lainnya harus netral agar kita hasilkan pemilu yang berkualitas,” kata TGB pada Senin, 13 November 2023. Ketua Umum Nahdlatul Wathan Diniyyah Islamiyah (NWDI) ini mengungkapkan, jika ada aparatur negara dibawah tidak menjalankan instruksi kepala pemerintahan tersebut. Ia menyebutkan berarti itu sebagai bentu insuordinasi.

“Berarti melawan pemerintah, maka harus dituntut untuk penegakan hukum. Karena melalui netralitas itu, akan melahirkan pemilu berkualitas,” ungkap Doktor Ahli Tafsir Alquran ini. Terkait sejumlah kasus laporan penurunan baliho Ganjar-Mahfud yang diduga dilakukan oleh aparat, ditanggapi tegas oleh TGB. Ia menyerahkan penegakan hukum karena diatur dalam regulasi tentang kepemiluan. “Kami berharap kepada penegak hukum untuk menindak bila ada upaya yang tidak sesuai ketentuan,” tegasnya.

Ketua Harian Nasional Partai Perindo menyebut, perlu ada terobosan hukum dan penegakan keadilan dalam kehidupan bernegara. Komitmen tersebut ada di sosok Mahfud MD sebagai calon wakil presiden yang mendampingi Capres Ganjar Pranowo. “Kita perlu sosok yang komitmen dan mempunyai rekam jejak kuat pada penegakan hukum, dan itu ada pada Bapak Mahfud MD,” ujarnya.

Ia menyampaikan, dukungan ulama, kiyai, dan tokoh masyarakat terhadap pasangan Capres Ganjar-Cawapres Mahfud. Dimana para kiai dan ulama juga menyuarahkan perbaikan ekonomi untuk rakyat dan harapan itu ada pada Ganjar-Mahfud.  “Jangan sampai ada kesenjangan ekonomi yang terus melebar, dan penegakan hukum berjalan dengan baik. Masih ada rakyat yang berhak tetapi belum mendapatkan. Sehingga bangsa ini membutuhkan pemimpin yang memiliki rekam jejak yang baik,” ujarnya.

Dalam rangka memenangkan Ganjar-Mahfud, TGB bersama Deputi Teritori Kinetik TPN, Komjen (Purn) Luki menggelar sejumlah agenda pemenangan Ganjar-Mahfud di tapal kuda. Selain bertemu dengan relawan muda, TGB datang ke sejumlah pondok pesantren. (ndi) .







Digital Interaktif.

Edisi 1 Januari 1970

Dikbud Ingatkan Guru ASN dan PPPK Tidak Berpolitik Praktis

0
Mataram (Suara NTB) - Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dikbud) Provinsi NTB Dr. H. Aidy Furqan, M.Pd., mengingatkan guru yang berstatus Aparatur Sipil Negara...

Latest Posts

Dikbud Ingatkan Guru ASN dan PPPK Tidak Berpolitik Praktis

Mataram (Suara NTB) - Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan...

PON Aceh Sumut, 254 Atlet Siap Berikan Prestasi Terbaik bagi NTB di 41Cabor

Mataram (Suara NTB) - NTB akan mengikuti 192 nomor...

Gunakan BTT Intervensi Harga

PROVINSI NTB menjadi salah satu dari sepuluh provinsi dengan...

Pendakian Rinjani akan Dibuka hingga 31 Desember 2023

Mataram (Suara NTB) - Aktivitas pendakian Rinjani masih tetap...