Tanjung (Suara NTB) – Seorang wisatawan mancanegara asal India, Hazarika Gotham (38) asal India, ditemukan dalam keadaan meninggal di perairan Gili Air, Desa Gili Indah, kecamatan Pemenang, Jumat ,22 September 2023. Informasi menyebut, dugaan penyebab meninggal WNA tersebut adalah terseret arus saat melakukan snorkeling.
Kapolres Lombok Utara, AKBP Didik Putra Kuncoro, SIK., M.Si., melalui Kapolsek Pemenang, Iptu Hadi Suprayitno, S.Sos., dalam rilis yang diterima koran ini, Sabtu, 23 September 2023 mengungkapkan, WNA India sudah tidak bernyawa saat ditemukan oleh warga.
Ia menjelaskan, jasad korban telah ditemukan warga sekitar pukul 15.55 WITA, Jumat sore. Pemegang Pasport no. R9693607 – EXP 05-06-2028 itu, dijumpai dalam keadaan terapung dan tertelungkup oleh saksi, yang juga kapten boat, Jamil.
“Kapten Boat atas nama Saudara Jamil, melintas di perairan Gili Tramena, dan tanpa sengaja melihat korban sudah dalam keadaan terapung dan posisi tengkurap. Kemudian Saudara Jamil menelepon Saudara Umar untuk meminta bantuan terkait penemuan korban yang sudah tidak bernyawa,” ungkap Hadi Suprayitno.
Usai mendapat informasi dari Jamil, Umar yang kebetulan berada di pinggir pantai tidak jauh dari titik lokasi mayat ditemukan, langsung bergegas mengevakuasi. Dari depan 3W Dive, Umar menuju 50 meter menggunakan padel. Korban kemudian dievakuasi dengan cara mengikat dan menarik tubuh korban.
“Sesampai di tepian, warga dan tamu memberi bantuan mengangkat jasad korban. Warga memberi pertolongan tetapi korban sudah tidak bernyawa,” imbuhnya.
Pihak kepolisian yang turun ke TKP selanjutnya melakukan penanganan dalam rangka pemulangan korban ke negara asal. Sekitar Pukul 17.25 WITA, korban dievakuasi dari Dusun Gili Air menuju pelabuhan Bangsal menggunakan kapal. Selanjutnya sekitar pukul 18.00 WITA, korban diangkut menuju Rumah Sakit Bhayangkara Mataram menggunakan ambulance untuk dilakukan visum luar. (ari)