KKI Rekomendasikan Pembukaan PPDS Kedokteran Kelautan Unram

Mataram (Suara NTB) – Konsil Kedokteran Indonesia (KKI) telah mengeluarkan Surat Rekomendasi Pembukaan Program Pendidikan Dokter Spesialis (PPDS) Kedokteran Kelautan pada Fakultas Kedokteran Universitas Mataram (FK) Unram. Dengan demikian PPDS Kedokteran Kelautan yang juga telah mendapatkan izin operasional berdiri dari pemerintah melalui Keputusan Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Nomor 539/E/O/2023 tertanggal 16 Juni 2023 juga telah diakui dan mendapatkan rekomendasi dari KKI.

Hal itu disampaikan Dekan FK Unram, Prof. Dr. dr. Hamsu Kadriyan, Sp.THT–KL(K)., M.Kes., pada Minggu, 10 September 2023. Menurutnya, terbitnya surat rekomendasi ini setelah dilakukannya visitasi pada tanggal 18-19 Agustus 2023. PPDS Kedokteran Kelautan FK Unram mendapatkan visitasi dari KKI, yaitu dr. Mariatul Fadilah, MARS, Sp.KKLP, PhD; dr. Ni Nyoman Mahartini, SpPK(K); Desy Apriana, SKM, MKM; Aditya Dwi Purwaningsih, SKM; dan Femia Paramitha.

ā€œVisitasi ini bertujuan mengevaluasi dan memastikan kualitas program pendidikan kedokteran kelautan di FK Unram sesuai dengan standar yang telah ditetapkan,ā€ ujar Hamsu.

Visitasi itu berpusat di RSUD Provinsi NTB yang sekaligus akan menjadi Rumah Sakit Pendidikan Utama PPDS Kedokteran Kelautan FK Unram. Tim Visitasi disambut oleh Direktur RSUD Provinsi NTB, yaitu dr. H. Lalu Herman Mahaputra, M.Kes., MH., Rektor Universitas Mataram yang pada kesempatan tersebut diwakili oleh Wakil Rektor Bidang Akademik, yaituĀ Prof.Ā Dr.Ā Ir.Ā Sitti Hilyana,Ā M.Si., dan Dekan Fakultas Kedokteran UNRAM, yaitu Prof. Dr. dr. Hamsu Kadriyan, Sp.THT-KL(K), MKes.

Selama visitasi, tim KKI melakukan berbagai kegiatan evaluasi, termasuk Presentasi oleh Tim PPDS Kedokteran Kelautan FK Unram dan wawancara ke dosen.Ā Tim KKI berbicara dengan dosen dan mahasiswa PPDS Kedokteran Kelautan FK Unram untuk mendapatkan pemahaman yang lebih dalam tentang program pendidikan, kurikulum, fasilitas, dan pengalaman belajar.

Tim KKI juga melakukan pemeriksaan langsung terhadap fasilitas yang digunakan dalam program PPDS Kedokteran Kelautan. Tim juga melakukan peninjauan kurikulum. Evaluasi kurikulum menjadi fokus penting dalam kunjungan ini. Tim KKI memeriksa struktur kurikulum, materi pembelajaran, dan metode pengajaran yang digunakan dalam program.

Selain itu, tim KKI menganalisis dokumen-dokumen yang terkait dengan program PPDS Kedokteran Kelautan FK Unram. Kemudian, tim KKI melakukan peninjauan ke Rumah Sakit dan wahana pendidikan. Selain berkeliling ke RSUD Provinsi NTB, Tim Visitasi melakukan kunjungan ke Poliklinik Layanan Hiperbarik RSUD Kota Mataram, di sana disambut oleh Direktur RSUD Kota Mataram, yaitu dr. Hj. Eka Nurhayati.,Sp.OG., Subsp.FER., M.Kes., M.Sc; selain itu juga berkunjung ke Kantor Kesehatan Pelabuhan Wilayah Kerja Lembar dan juga ke Prodi Ilmu Kelautan, Fakultas Pertanian, Unram.

ā€œSemoga hal ini menjadi awal yang baik bagi PPDS Kedokteran Kelautan FK Unram yang saat ini menjadi yang pertama dan satu-satunya di Indonesia,ā€ harap Hamsu. (ron)

RELATED ARTICLES









Digital Interaktif.

Edisi 1 Januari 1970

Bupati KSB Targetkan Jalan Lingkungan Desa Mulus

0
Taliwang (Suara NTB) - Bupati Sumbawa Barat, H. W. Musyafirin menyatakan, misi "jalan tanah" yang diusung pemerintahannya tahun ini akan mulai menyasar pembangunan dan...

Latest Posts

Bupati KSB Targetkan Jalan Lingkungan Desa Mulus

Taliwang (Suara NTB) - Bupati Sumbawa Barat, H. W....

Kader Golkar Loteng Dukung Suhaili di Pilkada NTB Nursiah di Pilkada Loteng

Praya (Suara NTB) - Nama H.M. Suhaili, FT., diinternal...

Disiplin dan Amanah Jaga NKRI, 21 Putra KLU Jadi Anggota Komponen Cadangan

Tanjung (Suara NTB) - Sebanyak 21 orang putra daerah...

Nonton MotoGP, Penonton Bisa Gunakan Kendaraan Sendiri

Mataram (Suara NTB) - MotoGP di Pertamina Mandalika International...

Anggaran Rp17 Miliar, Kasus Stunting di Lobar Berhasil Ditekan

Giri Menang (Suara NTB) - Pemerintah pusat menggelontorkan Rp17...

ARTKEL ACAK

Satgas KBDN Masuk Sekolah Cegah Penyalahgunaan Narkoba

0
Selong (Suara NTB) - Satuan Tugas Kampung Bebas Dari Narkoba (KBDN) bersama dengan Bhabinkamtibmas Desa Masbagik Selatan, Jumat, 22 September 2023 masuk keĀ  SDN...

Unram Borong Medali di Kejuaraan Yogyakarta Taekwondo International Open 2023

0
Mataram (Suara NTB) - Delapan mahasiswa UKM Taekwondo Universitas Mataram (Unram) berhasil meraih empat medali emas, dua medali perak, dan dua medali perunggu pada...

Telkomsel Hadirkan Layanan Inklusif Ramah Disabilitas bagi Teman Tuli di GraPARI

0
Jakarta (Suara NTB) - Telkomsel menghadirkan layanan inklusif bagi para penyandang disabilitas. Diwujudkan dengan hadirnya layanan khusus bagi pelanggan Telkomsel tuna rungu (tuli) di...

Kolom