Praya (Suara NTB) – Pengembangan kawasan ekonomi khusus (KEK) The Mandalika dipastikan terus berjalan. Berbagai fasilitas penunjang pariwisata terus dibangun di kawasan wisata andalan nasional ini. Salah satu fasilitas baru yang saat ini tengah dibangun yakni food gallery. Memiliki konsep unik, fasilitas tersebut nantinya diharapkan bisa menjadi destinasi wisata baru yang bisa menarik wisatawan untuk datang ke kawasan The Mandalika.
Dinamai ‘’Alangen Beachfront Resto and Club’’, food gallery tersebut hadir dengan menawarkan keunikan tersendiri. Memiliki dua bangunan resto dengan karakteristik dan konsep yang berbeda. Satunya mengusung konsep beach club dengan pemandangan pantai yang memukau. Dan, yang lainnya mengusung konsep resto multikultural yang elegan.
Di mana saat ini proses pembangunan kedua bangunan tersebut sudah berjalan. Bahkan progressnya sejauh sudah mencapai 78 persen dan 75 persen. “Karena mengusung konsep yang berbeda, kedua bangun an food gallery itu nantinya juga akan menawarkan menu kuliner yang berbeda pula,” ungkap Direktur Operasi ITDC, Troy Reza Warokka, dalam keterangan, Kamis (3/8).
Nantinya wisatawan bisa menikmati hidangan khas Indonesia, salad yang fresh dari salad bar dan bahkan berbagai jenis mixology dari alcohol bar yang tersedia. Kemudian dibangunan yang lainya, menawarkan hidangan dari beberapa negara seperti Jepang, India dan sejumlah kuliner Negara Eropa. Jadi wisatawan bisa menikmati berbagai jenis kuliner ditempat tersebut.
Alangen Beachfront Resto & Club tegas Troy, dirancang sebagai salah satu destinasi terbaik bagi para pecinta kuliner dan penggemar hiburan di tepi pantai. Pihaknya memastikan dalam proses pembangunanya setiap aspek desain dan konstruksi akan mencerminkan kualitas tinggi. Sehingga bisa menghadirkan pengalaman yang tak terlupakan bagi wisatawan atau pengunjung kawasan The Mandalika.
Fasilitas food gallery tersebut terletak di Lot BKC 4 di sebelah barat kawasan The Mandalika. Keberadaannya nanti bakal melengkapi berbagai fasilitas wisata yang sudah ada di kawasan tersebut. “Yang tentunya kita harapkan dapat menjadi daya tarik baru bagi wisatawan yang berkunjung ke kawasan The Mandalika,”imbuhnya.
Pihaknya pun menyampaikan apresiasi atas dukungan berbagai pihak. Sehingga proses pembangunan fasilitas tersebut bisa berjalan lancer sejauh ini. Dan, berharap bisa tuntas sesuai target yang sudah ditentukan. Supaya bisa segera dinikmati oleh para wisatawan yang berkunjung di kawasan The Mandalika nantinya. (kir)