Warga Kurang Mampu Dapat Bantuan Beras

Dompu (Suara NTB) – Pemerintah kembali mendistribusikan bantuan beras kepada warga kurang mampu dalam rangka mengasi kerawanan pangan. Bantuan ini disalurkan untuk tahap ketiga dengan total bantuan pangan bagi Kabupaten Dompu tahun 2023 sebanyak 810 ton.

Penyaluran beras bantuan untuk mengantisipasi kerawanan pangan dan memenuhi kebutuhan pokok dasar masyarakat yang kurang mampu tahap ketiga ini dikhususnya bagi 5.598 KPM dan tersebar di 15 desa/kelurahan se Kecamatan Dompu. Masing – masing KK mendapat jatah 10 kg.

Bupati Dompu, H. KaderJaelani yang ikut menyerahkan bantuan pangan di kantor Kelurahan Bali, Selasa, 20 Juni 2023 mengatakan, tidak bisa dipungkiri di wilayah Kaupaten Dompu masih banyak warga yang  kurang mampu dan membutuhkan bantuan dari pemerintah. Program penyaluran beras dari Badan Ketahanan Pangan Nasional ini sebagai upaya pemerintah ikut membantu masyarakat agar tidak semakin terjerumus dalam kemiskinan. “Membantu kerawanan pangan, memenuhi kebutuhan pokok, serta pemenuhan suplai gizi  seimbang bagi masyarakat,” katanya.

Bila dilihat dari data warga kurang mampu, bantuan beras ini belum sepenuhnya diberikan kepada warga kurang mampu. Sehingga diharapkan pada periode berikutnya, bantuan serupa juga dapat menyasar warga kurang mampu lain, sehingga kebutuhan pokok yang mendasar ini dapat dipenuhi pemerintah dan dapat mengurangi beban warga tidak mampu. “Besar keinginan saya selaku Kepala daerah, meminta tahun depan, lebih banyak lagi kuota masyarakat di Kabupaten Dompu yang menerima bantuan,” harapnya.

Pada kesempatan yang sama, Ilham, SP kepala Dinas Ketahanan Pangan Kabupaten Dompu mengatakan, penyaluran beras bantuan dari Badan Pangan Nasional (Bapanas) tahap ketiga ini secara simbolis diberikan kepada masyarakat kurang mampu di Kelurahan Bali, Karijawa, Potu, Kandai 1, Bada, Dorotangga dan Desa Kareke Kecamatan Dompu.

Tahun 2023, Kabupaten Dompu mendapat jatah dari Pemerintah Pusat sebanyak 810 ton dan khusus untuk Kecamatan Dompu pada penyaluran tahap ketiga ini sebanyak 5.598 KPM dan tersebar di 15 desa/kelurahan dengan masing – masing KPM mendapat 10 Kg.

Bantuan yang terbatas ini tentu tidak bisa menyasar semua warga kurang mampu. Sehingga di periode berikutnya akan diprioritaskan kepada mereka  yang belum sama sekali mendapat bantuan. “Agar semua masyarakat tidak mampu marasakan manfaat bantuan yang diberikan Pemerintah,” terangnya. (ula)

RELATED ARTICLES









Digital Interaktif.

Edisi 1 Januari 1970

Dukung Upaya Pemerintah Bebas Emisi Karbon, BRI Kembali Tanam Bibit Mangrove...

0
Jakarta (suarantb.com)– Melalui aktivitas Corporate Social Responsibility (CSR), BRI secara konsisten terus mendukung dan merealisasikan prinsip Environmental, Social, dan Governance (ESG). Komitmen ini diwujudkan...

Latest Posts

Dukung Upaya Pemerintah Bebas Emisi Karbon, BRI Kembali Tanam Bibit Mangrove di Pulau Tidung, Total 10.500 Bibit di 2023

Jakarta (suarantb.com)– Melalui aktivitas Corporate Social Responsibility (CSR), BRI...

Beras Mendominasi Transaksi Pasar Lelang Komoditas Agro Ke-3 di NTB

Mataram (Suara NTB) - Bidang Pengembangan Perdagangan Dalam Negeri...

Kekeringan Ekstrem Berkepanjangan Landa Sejumlah Daerah di NTB

Mataram (Suara NTB) – BMKG merilis data monitoring yang...

Normalisasi PJU By Pass BIL-Mandalika Tuntas Sebelum MotoGP

Praya (Suara NTB) - Kondisi lampu Penerang Jalan Umum...

Lahan Produktif di KLU Mulai Beralih Fungsi

Tanjung (Suara NTB)-Lahan produktif (sawah basah) di Kabupaten Lombok...

ARTKEL ACAK

Zul-Rohmi Tinggalkan Banyak Legacy yang Harus Dipertahankan Pemimpin Setelahnya

0
Mataram (Suara NTB) – Masa pemerintahan Dr. H Zulkieflimansyah dan Dr Hj Sitti Rohmi Djalilah (Zul-Rohmi) sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur NTB, berakhir pada...

Kuncinya Adalah Penataan Destinasi, Sembalun Dinilai Bisa Jadi “Wellness Retreat”

0
Mataram (Suara NTB) - Kawasan Sembalun Kabupaten Lombok Timur (Lotim) dinilai cocok sebagai salah satu destinasi “wellness retreat” atau pusat kebugaran dan kesehatan fisik,...

Rekrutmen PPPK KLU Dibuka, Formasi Khusus Prioritaskan Putra Daerah

0
Tanjung (Suara NTB) - Pemda Kabupaten Lombok Utara  (KLU) melalui Badan Kepegawaian Daerah dan Pemberdayaan Sumber Daya Manusia (BKD PSDM) telah membuka rekrutmen ASN...

Kolom