DPT Pemilu 2024 di Kota Bima Capai 112.363 Pemilih

Kota Bima (Suara NTB) – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Bima menetapkan Daftar Pemilih Tetap (DPT) untuk Pemilihan Umum (Pemilu) Tahun 2024 mendatang sebanyak 112.363 pemilih.

Penetapan DPT tersebut dilaksanakan melalui Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi dan Penetapan Daftar Pemilih Tetap Pemilu Tahun 2024 yang dilaksanakan di aula Kantor KPU Kota Bima, Selasa, 20 Juni 2023.

Rapat pleno yang dibuka Ketua KPU Kota Bima tersebut, dihadiri Komisioner KPU Kota Bima, Bawaslu Kota Bima, Pimpinan Partai Politik Peserta Pemilu Tingkat Kota Bima, Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kota Bima. Kemudian, Kepala Rutan Bima, Kapolres Bima Kota, Dandim 1608 Bima, Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Kota Bima, dan PPK se-Kota Bima.

“DPT Pemilu 2024 di Kota Bima yang ditetapkan sebanyak 112.363 pemilih. Rinciannya 54.563 pemilih laki-laki dan 57.800 pemilih perempuan,” kata Ketua KPU Kota Bima, Mursalin.

Ia mengaku penetapan DPT untuk Pemilu Tahun 2024 dilakukan setelah melewati tahapan pemutakhiran dan penyusunan daftar pemilih, sejak tanggal 14 Desember 2022, dari penerimaan Data Penduduk Potensial Pemilih Pemilu (DP4) dari Kementerian Dalam Negeri, kemudian dilanjutkan dengan kegiatan Pencocokkan dan Penelitian (Coklit) oleh Pantarlih.

Selanjutnya, Penyusunan Daftar Pemilih Sementara (DPS), penyusunan Daftar Pemilih Sementara Hasil Perbaikan (DPSHP) dan penyusunan Daftar Pemilih Sementara Hasil Perbaikan Akhir (DPSHP Akhir) hingga penetapan DPT.

“DPT yang kita tetapkan hari ini telah melewati tahapan yang begitu panjang, dan sudah mendaptkan tanggapan serta masukan, baik dari Bawaslu, Partai Politik maupun masyarakat,” katanya.

Ia mengaku rincian pemilih di setiap kecamatan, di Kecamatan Mpunda sebanyak 23.538 pemilih, terdiri dari 11.281 pemilih laki-laki dan 12.257 pemilih perempuan. Kemudian, Kecamatan Rasanae Barat jumlah pemilih sebanyak 21.302 pemilih, dengan rincian 10.249 pemilih laki-laki dan 11.053 pemilih perempuan.

Kemudian di Kecamatan Asakota, jumlah pemilih sebanyak 24.710 pemilih, dengan rincian 12.218 pemilih laki-laki dan 12.492 pemilih perempuan. Di Kecamatan Raba, jumlah pemilih sebanyak 28.893 pemilih, dengan rincian pemilih laki-laki sebanyak 14.027 pemilih dan pemilih perempuan sebanyak 14.866 pemilih.

Terakhir, di Kecamatan Rasanae Timur jumlah pemilih sebanyak 13.920 pemilih. Dengan rincian pemilih laki-laki sebanyak 6.788 pemilih dan pemilih perempuan sebanyak 7.132 pemilih. “Salinan DPT yang sudah ditetapkan ini akan kami berikan kepada Bawaslu dan juga Partai Politik,” ujarnya.

Mursalin menambahkan, jumlah Tempat Pemungutan Suara (TPS) Pemilu Tahun 2024 di Kota Bima, sebanyak 404 TPS. Terdiri dari 402 TPS Reguler dan 2 TPS Lokasi Khusus. Lebih lanjut Mursalin menjelaskan, bahwa TPS Lokasi Khusus berada di Rutan Bima. “Kemudian, dari DPT Kota Bima 112.363 pemilih, jumlah pemilih di 2 TPS Lokasi Khusus sebanyak 375 pemilih,” pungkasnya. (uki)

RELATED ARTICLES









Digital Interaktif.

Edisi 1 Januari 1970

Dukung Upaya Pemerintah Bebas Emisi Karbon, BRI Kembali Tanam Bibit Mangrove...

0
Jakarta (suarantb.com)– Melalui aktivitas Corporate Social Responsibility (CSR), BRI secara konsisten terus mendukung dan merealisasikan prinsip Environmental, Social, dan Governance (ESG). Komitmen ini diwujudkan...

Latest Posts

Dukung Upaya Pemerintah Bebas Emisi Karbon, BRI Kembali Tanam Bibit Mangrove di Pulau Tidung, Total 10.500 Bibit di 2023

Jakarta (suarantb.com)– Melalui aktivitas Corporate Social Responsibility (CSR), BRI...

Beras Mendominasi Transaksi Pasar Lelang Komoditas Agro Ke-3 di NTB

Mataram (Suara NTB) - Bidang Pengembangan Perdagangan Dalam Negeri...

Kekeringan Ekstrem Berkepanjangan Landa Sejumlah Daerah di NTB

Mataram (Suara NTB) – BMKG merilis data monitoring yang...

Normalisasi PJU By Pass BIL-Mandalika Tuntas Sebelum MotoGP

Praya (Suara NTB) - Kondisi lampu Penerang Jalan Umum...

Lahan Produktif di KLU Mulai Beralih Fungsi

Tanjung (Suara NTB)-Lahan produktif (sawah basah) di Kabupaten Lombok...

ARTKEL ACAK

Pendaftar PPPK Guru di NTB Diingatkan Tidak Terpengaruh Informasi Tak Resmi

0
Mataram (Suara NTB) – Pendaftaran seleksi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) tahun 2023 dibuka mulai 20 September hingga 9 Oktober 2023. Pemprov NTB...

Pemprov Akui Peran Strategis NGO dan Mitra Sektor Kelautan Perikanan

0
Mataram (Suara NTB) - Pembangunan sektor kelautan dan perikanan di Provinsi NTB dianggap mengalami peningkatan capaian yang cukup signifikan di tengah tantangan pandemi dan...

Seleksi CPNS dan PPPK Ditunda

0
PEMERINTAH pusat kembali menunda seleksi penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) dan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK). Jika semula proses seleksi penerimaan CPNS...

Kolom