Lomba Poskamling, Desa Seruni Mumbul Wakili Lotim ke Tingkat Polda NTB

Selong (Suara NTB) – Desa Seruni Mumbul Kecamatan Pringgabaya mewakili Kabupaten Lombok Timur (Lotim) pada lomba  Pos Keamanan Lingkungan (Poskamling) 2023 tingkat Polda NTB. Poskamling Desa Seruni Mumbul berhasil meraih juara pertama di lomba Poskamling tingkat Polres Lotim dengan menyisihkan 20 desa dari 21 kecamatan yang mengikuti lomba ini.

Kepala Desa Seruni Mumbul, Tajuddin MS didampingi Bhabinkamtibmas Desa Seruni Mumbul, Bripka Sony Ikhwandi dalam keterangannya, Selasa, 13 Juni 2023 mengatakan pihaknya sudah menyiapkan berbagai persiapan untuk menyambut tim penilai dari Polda NTB untuk melakukan penilaian ke desanya.

‘’Semua elemen masyarakat Desa Seruni mumbul, Ketua BPD, tokoh masyarakat, tokoh agama dan tokoh pemuda dan semua masyarakat  sangat antusias dalam persiapan dan membantu dalam kelancaran pada kegiatan penilaian tingkat Polda NTB,’’ sambung Tajuddin.

Dalam lomba ini, paparnya, semua indikator penilaian sudah terpenuhi mulai dari kelengkapan administrasi hingga sumber daya yang terlibat dalam pengamanan lingkungan. “Kami punya kelompok masyarakat berbentuk Badan Keamanan Desa (BKD) yang di SK kan oleh Desa untuk pengamanan 1 x 24 Jam dengan pembinaan oleh Bhabinkamtibmas, Babinsa dan Pol PP, ” terangnya.

Selain itu, desa kami juga memiliki ambulans desa yang selalu siap sedia, kapan dibutuhkan warga. Kades ini optimis bisa bersaing dengan desa lain  di NTB pada lomba ini. “Kami sudah siap menyambut tim penilai dari Polda yang Insya Allah akan berkunjung pada hari Kamis nanti, “tutupnya. (rus)

RELATED ARTICLES









Digital Interaktif.

Edisi 1 Januari 1970

Jadi Tokoh Inspiratif Dunia, Biografi Jokowi Tulisan Dirut PLN Terbit di...

0
Seoul (Suara NTB)-Buku biografi “Jokowi Mewujudkan Mimpi Indonesia” karya Darmawan Prasodjo dirilis dalam versi Bahasa Korea. Peluncuran buku dilakukan dalam acara Festival Indonesia pada...

Latest Posts

Jadi Tokoh Inspiratif Dunia, Biografi Jokowi Tulisan Dirut PLN Terbit di Korea

Seoul (Suara NTB)-Buku biografi “Jokowi Mewujudkan Mimpi Indonesia” karya...

Siap-siap! PLN Jadi Raksasa Pelaku Carbon Trading yang Melantai di Bursa Karbon Indonesia

Jakarta (Suara NTB)-Bursa Karbon Indonesia (IDXCarbon) yang telah diluncurkan...

BKPH Maria Donggomasa Sita 31 Log Kayu Sonokeling, Diduga Hasil Illegal Logging

Bima (Suara NTB) - Jajaran Balai Kesatuan Pengelolaan Hutan...

Co-Location ‘SenyuM’ dari BRI, Pegadaian, & PNM, Mudahkan Pelaku Usaha Akses Layanan Permodalan

Jakarta (suarantb.com)– Kehadiran co-location Holding Ultra Mikro (UMi) atau...

Bawaslu KSB Tertibkan APS Berbau Kampanye

Taliwang (Suara NTB) - Bawaslu Kabupaten Sumbawa Barat (KSB)...

ARTKEL ACAK

Polisi Diminta Tidak Gegabah Tangani Laporan Korban FEC

0
Mataram (Suara NTB) - Guru besar Universitas Mataram (Unram) Profesor Zainal Asikin, meminta agar penyidik Direktorat Reserse Kriminal Khusus (Ditreskrimsus) Polda NTB tidak gegabah...

Anggaran Pokir Dewan Kembali Naik

0
Mataram (Suara NTB) - Di tengah keterbatasan anggaran daerah, para anggota DPRD Kota Mataram justru meminta menaikkan pokok-pokok pikiran pada anggaran pendapatan dan belanja...

Daftar Harga Case Samsung Galaxy BMW dan Keunggulannya

0
Kemajuan teknologi membuat banyak brand saling berkolaborasi. Tak ketinggalan raja smartphone Samsung. Ia menggandeng BMW untuk berkolaborasi menciptakan smartphone terbaru dengan model dan tampilan...

Kolom