Walikota Minta Proyek Pembangunan Kantor Perpustakaan Jangan Ada Masalah Hukum

Mataram (Suara NTB) – Walikota Mataram, H. Mohan Roliskana menghadiri proses peletakan batu pertama pembangunan Kantor Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Kota Mataram, Senin, 12 Juni 2023. Selama proses pembangunan diminta bantuan Kejaksaan Negeri Mataram untuk supervisi guna menghindari masalah hukum. “Kami minta bantuan Pak Kajari untuk supervisi supaya tidak ada masalah di kemudian hari,” kata Walikota dalam sambutannya.

Sumber pembiayaan kantor ini bersumber dari dana alokasi khusus (DAK) dari Kantor Perpustakaan Nasional RI. Proses administrasi dan aturan telah dijalani secara normatif.

Mohan menambahkan, kawasan Lingkar Selatan menjadi pintu masuk tamu dari luar daerah, maka gedung pembangunan kantor Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Daerah ini harus memberikan kesan bagi setiap tamu.

Secara perlahan lanjutnya, kawasan pemerintahan akan bergeser karena fasilitas sekolah dan lain sebagainya sudah mengarah atau pindah ke kawasan Lingkar Selatan. “Setelah dibangun kawasan perkantoran pada saatnya nanti akan dibangun gedung perkantoran swasta,” tambahnya.

Di satu sisi, Walikota meminta pimpinan organisasi perangkat daerah lainnya meniru upaya dari Kadis Kearsipan dan Perpustakaan Daerah Kota Mataram Jimmy Nelwan menjemput anggaran ke pusat. Kreativitas pimpinan OPD ini dibutuhkan agar rencana pembangunan berjalan dengan baik meskipun anggaran terbatas.

Kepala Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Daerah Kota Mataram, Jimmy Nelwan menambahkan, perpustakaan menjadi urusan wajib pemerintah sesuai amanat Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2012. Pasalnya, perpustakaan memiliki manfaatkan meningkatkan kualitas sumber daya manusia dan kehidupan berbangsa. “Secara otomatis perpustakaan hadir sebagai pusat informasi bagi masyarakat,” tambahnya.

Pembangunan kantor bersumber dari dana alokasi khusus (DAK) pemerintah pusat senilai Rp11 miliar. Jimmy merincinkan, anggaran pembangunan fisik Rp10 miliar, Rp500 juta juta pengadaan meubel, Rp300 juta untuk teknologi informasi dan komunikasi, dan anggaran Rp200 juta untuk deposito atau pengadaan koleksi buku.

Dari pagu anggaran Rp9,8 miliar lanutnya, tender dimenangkan oleh CV. Karya Vaganza dengan nilai kontrak Rp8,8 miliar lebih. Rekanan memiliki waktu pengerjaan selama 180 hari terhitung mulai 5 Juli – 2 Desember 2023. “Pembangunan kantor ini di atas lahan 63 are. Khusus gedung bangunan dibangun di atas lahan 14 are. Nantinya ada ruang lobi utama, ruang baca, ruang kaum difabel, ruang baca, dan lain sebagainya,” ujarnya. (cem)

RELATED ARTICLES









Digital Interaktif.

Edisi 1 Januari 1970

Jadi Tokoh Inspiratif Dunia, Biografi Jokowi Tulisan Dirut PLN Terbit di...

0
Seoul (Suara NTB)-Buku biografi “Jokowi Mewujudkan Mimpi Indonesia” karya Darmawan Prasodjo dirilis dalam versi Bahasa Korea. Peluncuran buku dilakukan dalam acara Festival Indonesia pada...

Latest Posts

Jadi Tokoh Inspiratif Dunia, Biografi Jokowi Tulisan Dirut PLN Terbit di Korea

Seoul (Suara NTB)-Buku biografi “Jokowi Mewujudkan Mimpi Indonesia” karya...

Siap-siap! PLN Jadi Raksasa Pelaku Carbon Trading yang Melantai di Bursa Karbon Indonesia

Jakarta (Suara NTB)-Bursa Karbon Indonesia (IDXCarbon) yang telah diluncurkan...

BKPH Maria Donggomasa Sita 31 Log Kayu Sonokeling, Diduga Hasil Illegal Logging

Bima (Suara NTB) - Jajaran Balai Kesatuan Pengelolaan Hutan...

Co-Location ‘SenyuM’ dari BRI, Pegadaian, & PNM, Mudahkan Pelaku Usaha Akses Layanan Permodalan

Jakarta (suarantb.com)– Kehadiran co-location Holding Ultra Mikro (UMi) atau...

Bawaslu KSB Tertibkan APS Berbau Kampanye

Taliwang (Suara NTB) - Bawaslu Kabupaten Sumbawa Barat (KSB)...

ARTKEL ACAK

Ponpes Banu Sanusi Sesela Gelar Open Turnamen Badminton

0
Giri Menang (Suara NTB) - Seperti tahun-tahun sebelumnya, peringatan Hari Besar Islam di Pulau Lombok selalu semarak dengan berbagai kegiatan positif. Mulai kegiatan bersifat...

62 Negara Bentuk Standar Peta Navigasi Elektronik di NTB

0
Giri Menang (Suara NTB) - 62 Negara yang tergabung dalam Electronik Navigational Chart Working Group (ENCWG) membentuk dan menetapkan standar peta navigasi laut menggunakan...

Hj. Baiq Miftahul Wasli Ditunjuk sebagai Plh Sekda

0
Selong (Suara NTB) - Penjabat (Pj.) Bupati Lombok Timur (Lotim)  H. M. Juaini Taofik, secara resmi menunjuk Inspektur Kabupaten Lotim Hj. Baiq Miftahul Wasli...

Kolom