Kasus Dugaan Penipuan Biro Perjalanan Umrah Didalami

Mataram (Suara NTB) – Penyidik Direktorat Reserse Kriminal Umum (Ditreskrimum) Polda NTB, memastikan masih terus mendalami kasus dugaan penipuan salah satu biro perjalanan Umroh di Kota Mataram. “Kasusnya masih terus kami dalami, kami juga sudah melakukan pemanggilan terhadap para saksi,” kata Direktur Reskrimum Polda NTB, Kombes Pol. Teddy Ristiawan kepada wartawan, Rabu, 24 Mei 2023.

Penanganan perkara ini masih di tingkat pengumpulan data dan bahan keterangan. Salah satunya permintaan klarifikasi, terutama kepada korban maupun pihak terlapor, yakni PT Mahisa Tour & Travel. “Jadi, proses itu (pengumpulan data dan bahan keterangan) masih berjalan,” ujarnya. Polda NTB menangani kasus dugaan tindak pidana penipuan ini berangkat dari adanya laporan korban yang merupakan seorang profesor di bidang ilmu hukum bernama Zainal Asikin.

Guru Besar Fakultas Hukum, Universitas Mataram itu sebelumnya mengonfirmasi bahwa dirinya melalui kuasa hukum telah membuat laporan aduan tentang dugaan penipuan ke Polda NTB pada awal Maret 2023. Laporan dugaan penipuan ini ke polisi berawal dari tidak ada kabar pihak perusahaan ketika dirinya hendak melunasi setoran biaya umrah. Namun, sampai di lokasi, Asikin tidak bertemu dengan satu pun petugas dari pihak perusahaan.

Dirinya pun mengakui sudah mencoba untuk menghubungi direktur perusahaan bernama Nanang Supriadi. Alhasil, tidak juga mendapatkan tanggapan. “Jadi dibuat bingung, ini ada apa. Bagaimana dengan nasib uang yang sudah disetorkan di awal,” ucap Prof. Asikin.

Saat setoran awal dilakukan, dirinya menyerahkan langsung ke pegawai perusahaan dan mendapatkan kuitansi setoran yang menjadi bukti serah terima. “Itu pada November 2022 lalu. Setoran awal itu Rp60 juta. Itu untuk 6 orang. dijanjikan berangkat Februari 2023. Kata karyawannya, uang setoran langsung di transfer ke rekening Nanang (Direktur PT Mahisa Tour & Travel),” tandasnya. (ils)

RELATED ARTICLES









Digital Interaktif.

Edisi 1 Januari 1970

Borong 3 Penghargaan, Keberhasilan Transformasi Bawa BRI Sebagai ‘Bank dengan Kinerja...

0
Jakarta (suarantb.com)– Atas keberhasilan transformasi digital dan kinerja apik, PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk atau BRI mendapatkan 3 (tiga) penghargaan sekaligus pada ajang...

Tunggu Putusan KASN

Latest Posts

Borong 3 Penghargaan, Keberhasilan Transformasi Bawa BRI Sebagai ‘Bank dengan Kinerja Keuangan Terbaik

Jakarta (suarantb.com)– Atas keberhasilan transformasi digital dan kinerja apik,...

ITDC Bentuk Paguyuban bagi Pedagang Asongan di KEK Mandalika

Praya (Suara NTB) - Pengembangan dan pengelolaan Kawasan Ekonomi...

RKAB Tidak Disetujui karena Syaratnya Tidak Lengkap

Mataram (Suara NTB) - Rencana Kegiatan Anggaran Biaya (RKAB)...

Tunggu Putusan KASN

PEMPROV NTB siap mengikuti rekomendasi Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu)...

Jamaluddin Maladi Resmi Ditunjuk Jadi Komandan Lapangan MotoGP 2023

Mataram (Suara NTB) - Kepala Dinas Pariwisata (Disbudpar) Provinsi...

ARTKEL ACAK

Pj Sekda NTB Sedang Digodok

0
DILANTIKNYA Sekda NTB Drs. H. Lalu Gita Ariadi, M.Si., sebagai Penjabat (Pj) Gubernur NTB oleh Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian di Kementerian Dalam...

Desa Pengkelak Mas Cegah Nikah Anak Melalui ”Belas”

0
Pengkelak Mas merupakan salah satu dari 19 desa yang ada di kecamatan Sakra Barat, kabupaten Lombok Timur (Lotim). Kasus nikah anak di desa ini...

Pemkot Bantah Pengiriman Beras ke Luar Daerah

0
Mataram (Suara NTB) - Sebagai daerah lumbung padi menjadi tidak wajar jika  harga beras mahal. Di satu sisi, cadangan beras diperkirakan masih aman hingga...

Kolom