Mataram (Suara NTB) – Ketua DPD Partai Demokrat NTB, Indra Jaya Usman diiringi ribuan pengurus, kader dan simpatisan resmi mendaftarkan Bacaleg pemilu 2024 ke KPU NTB pada Jumat, 13 Mei 2023.. Dengan mengusung tema ‘Muda Adalah Kekuatan’ Demokrat NTB optimistis mendapatkan hasil terbaik jadi partai pemenang pemilu 2024.
“2024 Kami siap menjemput kemenangan dan kembali lagi memimpin negeri ini. Insyaallah 2024 adalah masa kami, masa Demokrat untuk memimpin negeri ini,” ucap Indra Jaya Usma dengan penuh semangat.
Politisi yang lebih akrab disapa IJU itu mengatakan bahwa dalam 10 tahun terakhir ini rakyat Indonesia khususnya masyarakat NTB sudah sangat merindukan masa-masa kepemimpinan Presiden RI ke-6, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) yang banyak memiliki program pro rakyat.
“Masyarakat NTB sangat merindukan masa kejayaan pemerintahan SBY yang banyak program pro rakyat. Karena itu kami ingin mengajak masyarakat NTB bersama-sama menjemput masa depan yang lebih baik bersama Demokrat,” serunya.
Kerinduan mendalam masyarakat NTB akan masa pemerintahan Demokrat selama satu dekade dulu, diyakini IJU menjadi modal besar pada pemilu 2024 ini, Demokrat akan kembali tampil jadi partai pemenang pemilu dan memimpin negeri.
“Insyaallah Demokrat optimis 2024 adalah masa kami, 14 Februari persis seperti nomor urut Demokrat, yang kami percaya sebagai tanda Demokrat akan kembali memimpin. Dan kami akan berusaha sekuat tenaga untuk menuju kemenangan,” tegasnya.
Ketika ditanya soal terget perolehan kursi di DPRD Provinsi NTB pada pemilu 2024 nanti. IJU dengan penuh percaya diri bahwa partainya akan berusaha sekuat tenaga untuk mendapatkan kursi sebanyak yang dibutuhkan untuk menjadikan Demokrat sebagai partai pemenang pemilu 2024.
“Target kami adalah jadi pemenang pemilu, berapapun kursi yang dibutuhkan untuk jadi pemenang itulah target kami, dan pemenang itu adalah nomor satu ya, bukan runner-up, tapi kami jadi winner,” pungkasnya. (ndi)