Dompu (Suara NTB) – Pemerintah kembali menyiapkan bantuan pangan berupa beras bagi warga miskin. Sebanyak 270 ton beras disalurkan kepada keluarga penerima manfaat (KPM) se Kabupaten Dompu untuk 3 bulan. Program ini dihajatkan dapat membantu warga miskin dan mengendalikan inflasi di d aerah.
Hal itu disampaikan Bupati Dompu, H Kader Jaelani saat melepas bantuan beras bagi warga miskin di Pendopo Bupati, Jumat, 14 April 2023. Dikatakan H Kader Jaelani, program bantuan pangan ini diharapkan dapat mengurangi beban pengeluaran masyarakat sasaran penerima bantuan pangan, serta dapat mengurangi kerawanan pangan, kemiskinan dan gizi buruk, serta mengendalikan dampak inflasi untuk menjaga stabilitas harga pangan di tingkat produsen dan konsumen. “Mudah-mudahan ini bermanfaat bagi warga kita yang kurang beruntung atau tidak mampu,” harap H Kader Jaelani.
Ia pun mengatakan, bantuan ini akan sangat berarti bagi masyarakat menjelang lebaran Idul Fitri 1444 H dan dapat juga dikonsumsi di akhir – akhir ramadhan. Karenanya, ia meminta agar bantuan ini dapat dikawal, sehingga tepat sasaran. “Salurkan bantuan pangan ini sesuai dengan data yang telah ditetapkan untuk warga yang betul-betul Keluarga Penerima Manfaat,” perintahnya.
H Kader juga menyampaikan, bantuan pangan ini menunjukan komitmen pemerintah dalam menjaga masyarakat. Selain bantuan langsung tunai (BLT), juga ada bantuan pangan melalui bantuan beras dan program lainnya. Bantuan beras ini juga dipastikan kualitas bagus, sehingga akan dapat memenuhi gizi bagi masyarakat.
Kepala Dinas Ketahanan Pangan Kabupaten Dompu, Ilham, SP pada kesempatan yang sama menyampaikan, Kabupaten Dompu mendapat kuota bantuan pangan berupa beras ini sebanyak 270 ton dari pemerintah pusat melalui Badan Pangan Nasional. Bantuan ini ditugaskan melalui Perum Bulog sebagai mitra logistiknya dan pemerintah daerah (Pemda). Di Pemda ditugaskan Dinas Ketahanan Pangan, Dinas Sosial, dan Dinas Pertanian untuk mendistribusi dan mengawasinya di lapangan.
“Kami bisa pastikan, bantuan pengan ini akan langsung didistribusikan tepat sasaran dan masing-masing KPM akan mendapatkan 10 kg beras,” katanya. (ula)