Terlilit Utang, Tuan Gondol Motor di Dalam Gudang

Mataram (Suara NTB) – F alias Tuan (33) warga asal Kecamatan Lingsar, Lombok Barat, kini harus mendekam di balik jeruji besi. Dia ditangkap tanggal 3 Maret setelah kabur usai mencuri satu unit sepeda motor milik warga setempat pada Bulan Februari lalu. “Dia kami tangkap di salah satu kamar kos yang berada di Provinsi Bali tanpa ada perlawanan,” kata Kapolsek Lingsar Iptu Riski Meirika, kepada wartawan, Jumat, 17 Maret 2023.

Aksi pencurian tersebut dilakukan tanggal 13 Februari 2023, sekitar pukul 18.30 Wita. Aksi tersebut dilakukan dengan cara masuk ke dalam rumah korban, setelah itu dia mengambil kunci gudang dan langsung membawa motor korban. “Korban sempat melihat motor yang dicuri, namun pelaku langsung tancap gas,” sebutnya.

Setelah berhasil membawa kendaraan tersebut, pelaku langsung menggadaikan ke salah satu kantor pegadaian di Kota Mataram. Kendaraan itu digadai seharga Rp2,5 juta sebelum kabur menuju Bali dan tinggal di salah satu kamar kos. “Dari Rp2,5 juta dia gunakan untuk judi bola adil senilai Rp1 juta dan membayar hutang sebesar Rp1,5 juta,” lanjut Kapolsek.

Akibat aksi pencurian tersebut, kini Tuan diamankan Polsek Lingsar dan dijerat Pasal 362, tentang pencurian biasa, dengan hukuman maksimal 5 tahun penjara. “Saat ini dia sudah kami tetapkan sebagai tersangka dan ditahan di Mapolsek untuk mempertanggung jawabkan perbuatannya,” tukasnya. (ils)





Digital Interaktif.

Edisi 1 Januari 1970

Kapal Terbakar di Perairan Ampenan Mengangkut 5.900 Kiloliter Pertalite

0
Mataram (Suara NTB) - Sebuah kapal pengangkut Bahan Bakar Minyak (BBM) membawa 5.900 Kiloliter (KL) Pertalite terbakar di perairan Pantai Ampenan, Minggu, 26 Maret...

Latest Posts

Kapal Terbakar di Perairan Ampenan Mengangkut 5.900 Kiloliter Pertalite

Mataram (Suara NTB) - Sebuah kapal pengangkut Bahan Bakar...

Kapal Pengangkut BBM Terbakar di Perairan Ampenan

Mataram (Suara NTB) - Sebuah kapal pengangkut Bahan Bakar...

Waspada! Modus Penipuan WhatsApp Mengatasnamakan Penjabat Pemprov NTB

Mataram (Suara NTB) - Penipuan pada media WhatsApp semakin...

Warga Pringgabaya Utara Temukan Mayat Bayi di Pinggir Pantai

Selong (Suara NTB) - Warga Dusun Segara, Desa Pringgabaya...