Tiket WSBK Mulai Dijual, Sirkuit Mandalika Gelar Empat Event Besar Tahun Ini

Praya (Suara NTB) – Pertamina Mandalika International Street Circuit dipastikan bakal menggelar empat event utama selama tahun 2023 ini. Mulai balapan internasional World Superbike (WSBK), MotoGP, Shell Eco-Marathon dan yang terbaru Asia Road Racing Championship. Dengan WSBK seri Indonesia sebagai event pembuka yang akan digelar pada 3-5 Maret 2023 mendatang.

‘’Event WSBK menjadi event internasional pembuka di tahun 2023 ini yang diselenggarakan di Pertamina Mandalika International Street Circuit,’’ sebut Direktur Utama Mandalika Grandprix Assocation (MGPA), Priandhi Satria, dalam keterangan, Kamis, 12 Januari 2023.

Setelah itu, Shell Eco Marathon bakal digelar pada tanggal 1-10 Juli 2023. Kemudian ada event Asia Road Racing Championship menjadi event terbaru yang digelar di sirkuit Mandalika. Ajang balap roda empat ini sendiri akan digelar pada 11-13 Agustus 2023. “Event utama terakhir yakni MotoGP seri Indonesia. Digelar pada 13 sampai 15 Oktober 2023,” terangnya.

Di sela-sela event utama tersebut, tetap ada beberapa event lainnya. Yang diharapkan bisa terus menghidupkan dan menyemarakkan sirkuit internasional Mandalika. Sehingga kegiatan sirkuit internasional Mandalika terus tumbuh dan produktif. Dan, pada akhirnya mampu memberi dampak positif bagi perkembangan pariwisata di daerah ini.

Khusus untuk event WSBK seri Indonesia sendiri, secara resmi telah diluncurkan penyelenggaraannya pada Kamis pagi kemarin, di Jakarta. Dihadiri langsung Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno, Ketua Umum Pengurus Pusat Ikatan Motor Indonesia (IMI) Bambang Soesatyo, Direktur Operasi ITDC Troy Reza Warokka beserta jajaran pejabat ITDC dan MGPA lainnya. Di mana tahun ini WSBK seri Indonesia digelar lebih awal. Setelah WSBK seri Australia yang ditetapkan sebagai seri pembuka musim balapan 2023.

Peluncuran WSBK 2023 ditandai dengan dimulainya penjualan tiket nonton WSBK 2023 secara online. MGPA menyediakan diskon early bird sebesar 75 persen bagi masyarakat yang membeli tiket nonton WSBK hingga 30 Januari 2023 mendatang. Diskon tersebut berlaku untuk semua kategori. Yaitu general admission, regular grandstand, premium grandstand, premiere class, hingga deluxe class dengan kuota terbatas.

Berupa tiket tiga hari nonton atau 3 days pass – Jumat hingga Minggu. Dengan harga tiket mulai dari Rp 250.000 sampai Rp1.250.000. Harga yang sama juga berlaku untuk tiket Daily Pass hari Minggu. Kemudian tiket Premiere Class tersedia dengan harga Rp5.500.000 dan Deluxe Class Rp 3.500.000. “Tiket diskon early bird 75 persen ini verlaku untuk seluruh kategori. Adapun tiket dapat membeli tiket secara online melalui aplikasi Xplorin, Loket.com, Tiket.com, dan MyTours serta mitra penjualan tiket resmi lainnya,” sebut Priandi.

Direktur Operasi ITDC Troy Reza Warokka, menambahkan, balapan sukses event WSBK tahun kemarin jadi bukti bahwa Indonesia mampu menjadi tuan rumah event internasional. Dengan jumlah penonton lebih dari 50 ribu juga menunjukkan antusiasme publik pada gelaran dunia tersebut. Sekaligus menunjukkan kepercayaan terhadap keamanan, kenyamanan, serta sarana dan pra sarana di sekitar sirkuit internasional Mandalika.

‘’Karenanya ITDC dan MGPA siap untuk kembali menyelenggarakan WSBK ketiga kalinya serta siap menunjukkan kemampuan Indonesia sebagai tuan rumah event kelas dunia WSBK yang kali ini masuk sebagai seri pembuka musim balapan,’’ ujar Troy. (kir)




Digital Interaktif.

Edisi 1 Januari 1970

Latest Posts

21 Kapal di Selat Lombok Setop Beroperasi Saat Hari Raya Nyepi 2023

Mataram (Suara NTB) - Sebanyak 21 kapal yang rutin...

Persiapan Sambut Balap Mobil, MGPA Rombak Sirkuit Mandalika

Praya (Suara NTB) - Sejumlah perombakan bakal dilakukan Mandalika...

Dikes Siapkan Tim Nakes, Belasan Ibu Sedang Hamil di Daerah Terisolir

Giri Menang (Suara NTB) - Dinas Kesehatan Lombok Barat...