Hindari Kuda Mengamuk, Mobil Tangki BBM Seruduk Rumah Warga

Selong (Suara NTB) – Mobil tangki pengangkut bahan bakar minyak (BBM) hilang kendali saat melintas di Jalan Raya Masbagik menuju Mataram, Senin, 8 Mei 2017 pagi. Kejadian itu disebabkan sopir tangki menghindari cidomo yang hilang kendali, akibat kuda penarik mengamuk. Akibatnya, mobil ini menghantam sebuah rumah yang berada di pinggir jalan.

Dari data yang dihimpun Suara NTB, selain menghantam sebuah gerobak yang terletak di depan rumah, mobil tangki ini juga menabrak salah seorang pejalan kaki yang sedang melintas di TKP.

Korban diketahui bernama Deni mengalami luka yang cukup parah dengan bagian paha dan kakinya patah serta mengalami luka di bagian tangan dan wajah. Korban akhirnya dilarikan ke RSUD R. Soedjono Selong setelah sebelumnya sempat mendapatkan perawatan medis di Puskesmas Masbagik.

Sementara bagian depan mobil tangki hancur setelah menghantam sebuah gerobak serta rumah warga. Pada saat kejadian, sopir tangki mengaku jika kecepatan mobil sekitar 30 km. “Saya menghindari cidomo di depan yang saat itu tiba-tiba mengamuk, saya ke tengah banting setir. Tiba-tiba cidomo itu juga ke tengah,” tutur Mahrup, sopir truk tangki.

Sementara, Kapolsek Masbagik, Kompol Lalu Sugiarta saat dikonfirmasi membenarkan kasus kecelakaan yang dialami mobil tangki BBM. Saat kejadian, kondisi tangki mobil dalam kondisi kosong. Namun kasus ini dilimpahkan ke Polres Lotim untuk nantinya memperjelas asuransi dan ganti rugi terhadap korban dan material yang dihantam oleh mobil. (yon)

RELATED ARTICLES









Digital Interaktif.

Edisi 1 Januari 1970

Co-Location ‘SenyuM’ dari BRI, Pegadaian, & PNM, Mudahkan Pelaku Usaha Akses...

0
Jakarta (suarantb.com)– Kehadiran co-location Holding Ultra Mikro (UMi) atau yang disebut gerai SenyuM terus dikembangkan untuk memudahkan nasabah pelaku usaha dalam mengakses layanan jasa...

Latest Posts

Co-Location ‘SenyuM’ dari BRI, Pegadaian, & PNM, Mudahkan Pelaku Usaha Akses Layanan Permodalan

Jakarta (suarantb.com)– Kehadiran co-location Holding Ultra Mikro (UMi) atau...

Bawaslu KSB Tertibkan APS Berbau Kampanye

Taliwang (Suara NTB) - Bawaslu Kabupaten Sumbawa Barat (KSB)...

Papuq Samsiah dan Cucunya Luput dari Bantuan Pemerintah

Giri Menang (Suara NTB) - Pemkab Lombok Barat (Lobar)...

Puluhan Developer di Lobar Diduga Belum Kantongi Izin LSD

Giri Menang (Suara NTB) - Pansus Raperda Pajak dan...

ARTKEL ACAK

Pendaftaran PPPK 2023 Mulai Dibuka, Kabupaten Bima Dijatah 2.985 Formasi

0
Bima (Suara NTB) - Tahapan proses pendaftaran seleksi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) lingkup Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bima Tahun anggaran 2023 mulai dibuka. Berdasarkan...

Lima Tahun Desain Industrialisasi-Hilirisasi NTB

0
Oleh: Nuryanti, S.E., M.E (Kepala Dinas Perindustrian NTB) Jika ingin melihat daerah maju, maka tak cukup hanya mengandalkan pola pikir agraris yang telah berjalan ribuan tahun...

Kader Golkar Loteng Dukung Suhaili di Pilkada NTB Nursiah di Pilkada Loteng

0
Praya (Suara NTB) - Nama H.M. Suhaili, FT., diinternal kader Partai Golkar Lombok Tengah (Loteng) sejauh ini dinilai masih memiliki elektabilitas yang tinggi. Sehingga...

Kolom