Begini Komentar TGB, Saat Ahyar dan Sunarpi Duduk Berdampingan

0

Mataram (suarantb.com) – Menyaksikan Walikota Mataram, H. Ahyar Abduh dan Rektor Mataram, Prof. Sunarpi duduk bersebelahan dalam acara peresmian gedung baru Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP) Perwakilan NTB, Gubernur NTB, Dr. TGH. M. Zainul Majdi pun menyampaikan keduanya layak tampil di Pilkada 2018.

“Menurut saya mereka ini sudah pantaslah maju Pilgub 2018. Keduanya sudah dua periode memimpin di jabatannya masing-masing,” ujarnya,   Senin, 13 Februari 2017.

“Hari ini disini kita juga lihat Pak Ahyar sama Pak Sunarpi duduk bareng. Poster-poster mereka juga sudah banyak dimana-mana,” selorohnya.

Ahyar dan Sunarpi tampak tersenyum mendengar kalimat TGB itu.

Selain Ahyar dan Sunarpi, dalam acara tersebut hadir juga Bupati KSB, H. W Musyafirin, Bupati Bima, Hj. Indah Damayanti Putri dan Bupati KLU, H. Najmul Akhyar.

Namun berbeda dengan komentarnya untuk Ahyar dan Sunarpi, TGB justru menyarankan agar mereka tak turun di ajang Pilkada NTB.

“Untuk Bupati KSB, Bima dan KLU ini jangan dululah, masih baru. Perbaiki dan bangun daerahnya dulu,” pesannya.

Mendengar kalimat ini, Indah Damayanti Putri tampak tersenyum sembari menganggukkan kepala.

Menjelang Pilkada NTB 2018 ini, TGB mengharapkan agar penggantinya mendatang bisa menjadi pemimpin lebih baik.

“Saya berdoa semoga nantinya terpilih gubernur yang lebih baik dari yang sekarang,” harapnya.

Meski Pilkada masih setahun lagi, alat peraga kampanye dari bakal calon Gubernur NTB 2018 sudah banyak bertebaran. Mulai dari Ahyar Abduh, Dr. H. Zulkieflimansyah, H. M. Suhaili FT, SH, Sunarpi, Lalu Rudy Irham Srigede, dan sejumlah bakal calon lainnya yang menarik perhatian. (ros)